Mitra Desa versi Mobile untuk Akses Publik

Mitra Desa versi Mobile (Android)
Mitra Desa versi Mobile (Android)

Keteraksesan informasi desa menjadi poin penting keterbukaan dan transparansi pemerintahan Desa. Dengan terbukanya data dan informasi desa ke publik, maka bisa membantu percepatan partisipasi pembangunan dan pengembangan wilayah perdesaan. Untuk itu, sejak 7 April 2015 kami merilis aplikasi Mitra Desa versi Mobile yang bisa diunduh di Playstore/Google Play untuk mengakses informasi desa.

Berikut beberapa langkah untuk memasangAi??Mitra Desa versi Mobile (Android):

  1. Pada perangkat ponsel Android Anda, buka aplikasi PlayStore/Google Play
  2. Cari aplikasi dengan kata kunci Mitra Desa, atau klik tautan https://play.google.com/store/apps/details?id=com.infest.mitradesa
  3. Pasang dan buka aplikasi Mitra Desa di ponsel Android Anda
  4. Ketika diminta memasukkan URL API, masukkan alamat URL aplikasi Mitra Desa yang bisa diakses secara online. Contoh:Ai??mitradesa.bojanegara.desa.id
  5. Selanjutnya, Anda sudah bisa melihat informasi desa melalui ponsel pintar Anda dengan memilih tombol/menu yang tersedia.

Pada versi 1.0 (pertama) ini, aplikasi Mitra Desa versi Android dapat menyajikan statistik sumberdaya manusia di Desa. Fitur partisipasi masyarakat lainnya akan terus dikembangkan untuk mewujudkan keterbukaan dan transparansi pembangunan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *